Meminimalisir risiko kebakaran pada sebuah bangunan dapat dilakukan dengan cara memproteksi bangunan itu sendiri. Beberapa…
6 Cara Efektif Mencegah Kebakaran
Topik mengenai peristiwa kebakaran kerap kali menjadi perbincangan semua pihak. Meskipun kita tahu bahwa kejadian tersebut tidak dapat kita perkirakan, tetapi kita harus selalu berhati-hati dan bersiap menghadapinya. Kebakaran itu sendiri disebabkan oleh tabung gas yang meledak, korsleting listrik, human eror, dan kelalaian lainnya
Di era modern saat ini, daerah kota-kota sudah terpenuhi oleh bangunan dengan jarak yang hampir berdekatan satu sama lain. Oleh karena itu jika terjadi kebakaran maka api dapat dengan cepat merambat pada bangunan lain. Hal ini tentunya dapat merusak aset bangunan serta membahayakan orang-orang sekitar.
Maka dari itu, penting untuk kita melakukan tindakan pencegahan kebakaran yang efektif dilakukan :
- Jauhkan Pemantik Api dan Bahan-Bahan yang Mudah Terbakar
Pencegahan yang pertama yaitu menjauhkan pemantik api dan bahan-bahan yang mudah terbakar dari jangkauan anak-anak dan instalasi listrik - Berhati-hati Ketika Merokok
Tidak semua ruangan diperbolehkan untuk merokok. Hal ini dikarenakan ada beberapa ruangan yang menerapkan SOP dilarang merokok. Maka dari itu untuk anda yang merokok, pastikan rokok harus benar-benar padam. Sebab mungkin saja kebakaran bisa terjadi dari hal sepele - Memasang Alat Pendeteksi Asap
Alat pendeteksi asap di lingkungan rumah maupun apartemen sudah lazim digunakan. Jika terdapati ada asap dengan intensitas tinggi, maka alat pendeteksi asap tersebut akan bekerja dengan memberi sinyal - Bijak dalam Menggunakan Alat Elektronik
Peralatan elektronik pada dasarnya mempunyai intensitas tinggi dalam menyebabkan terjadinya kebakaran. Upaya yang harus dilakukan adalah menggunakan peralatan elektronik sewajarnya, seperti mematikan alat-alat elektronik setelah digunakan, tidak menumpuk kabel pada satu steker, dan tidak menggunakan alat elektronik secara bersamaan dalam kapasitas tinggi. Hal ini bertujuan supaya beban kapasitas meter listrik tidak mengalami overload - Memiliki Alat Proteksi seperti APAR
Tidak dapat dipungkiri bahwa keberadaan APAR di lingkungan sekitar dapat membantu kita jika terjadi kebakaran. Tentunya pilih APAR dengan kualitas yang tinggi agar performa pemadamannya juga cepat dan efektif - Adanya Jalur Evakuasi
Api dan kumpulan asap jika terjadi kebakaran sejatinya tidak dapat diprediksi. Maka dari itu, kita perlu mengetahui dan memasang jalur evakuasi darurat guna membantu kita keluar dari situasi kebakaran tersebut
This Post Has 0 Comments